Meminimalisir Tampilan di Homepage Dengan Cara Menampilkan Posting Tapi Hanya Judulnya Saja

Jumat, 19 November 2010 Label:
Dalam hal penampilan, kadang orang lebih suka simpel, karena dengan simpel, kecepatan blog akan lebih baik. Kesan pandangan pertama ketika melihat blog kita adalah penampilan, dan kesan pertama yang mereka rasakan ketika merasakan blog kita adalah kecepatan. Google juga menerapkan perasaannya dengan mendahulukan kecepatan daripada penampilan.
Meminimalisir tampilan di homepage (beranda) dengan cara menampilkan posting tapi hanya judulnya saja.
Ada dua alternatif yang bisa saya berikan pada kesempatan kali ini, dan mudah-mudahan kedepannya ada cara yang lebih bagus lagi.
Dengan Kode HTML...
Yang  pertama kita langsung terjun ke kode HTMLnya, jadi kode yang diperlukan hanya akan disimpan di antara <body> dan </body>.
Untuk membuatnya, silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini:
  1. Masuk ke www.blogger.com dengan account anda.
  2. Pilih rancangan (tata letak)
  3. Klik Edit HTML
  4. Simpan dulu template anda dengan meng-klik Download Template Lengkap
  5. Centang Expand Template Widget (berada diatas kotak kode)
  6. Cari kode <b:include data='post' name='post'/>. (Gunakan Ctrl + F untuk memudahkan pencarian)
  7. Ganti kode diatas dengan kode dibawah ini
  8. <b:if cond='data:blog.homepageUrl == data:blog.url'>      <b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>          <a expr:href='data:post.url'>    <div style='padding:6px 0 6px 5px;border-right:1px solid #ccc;border-bottom:1px solid #ccc;margin-bottom:2px;background:#EAE9E9;color:#406A0E;'>          <data:post.title/></div></a>      <b:else/>          <b:include data='post' name='post'/>      </b:if>  <b:else/>      <b:include data='post' name='post'/>  </b:if>
    Silahkan ganti kode yang bercetak tebal, sesuai style yang anda inginkan
  9. Jika sudah, jangan lupa Simpan Template
  10. Selesai.
Dengan Kode CSS...
Nah, cara yang kedua ini kita tidak mengubah kode HTMLnya, tapi hanya mengutak-atik kode CSS.
Biasanya dalam kode CSS untuk menghilangkan suatu kode dalam HTML, cukup dengan {display:none} dengan syarat kode dalam HTML terikat oleh kode CSS (misalkan DIV atau Class)
Untuk membuatnya, silahkan ikuti lagkah-langkah dibawah ini:
  1. Masuk ke www.blogger.com dengan account anda.
  2. Pilih rancangan (tata letak)
  3. Klik Edit HTML
  4. Cari kode ]]></b:skin>
  5. Masukan kode dibawah ini tepat di bawah kode ]]></b:skin>
  6. <b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'> <style> .post-body { display:none;} </style> </b:if>
  7. Nah, itu hanya postingnya saja, sedangkan tanggal dan lain-lain masih ada.
  8. Jika anda ingin menghilangkan semuanya (tanggal dll), Silahkan memakain kode dibawah ini,
  9. <b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'> <style> .post-body, .post-footer, .jump-link, .post-timestamp, .reaction-buttons, .star-ratings, .post-backlinks, .post-icons { display:none;} </style> </b:if>
  10. Pilih salah satu kode yang akan anda masukan antara langkah 5 dan langkah 7.
  11. Simpan Template, Selesai.
Itulah cara yang bisa saya berikan hari ini, mudah-mudahan bermanfaat.

0 comment:

Posting Komentar

Label

Agama (3) Aneh (19) Hebat (17) Lain2 (16) PB (4) Rubik (3) Serba Angka (23) Software (8) Tips Blog (11)

Followers

 
Pandjie Blog © 2010 | Designed by Blogger Hacks | Blogger Template by ColorizeTemplates